.jpeg)
Gabungan PAUD se-Kecamatan Sesayap menggelar Panen Karya dan Pentas Seni, di Pendopo Djaparudin, pada Selasa (10/11/2024). Kegiatan yang diinisiasi oleh Sekolah Penggerak tersebut berlangsung meriah. Setiap satuan PAUD memamerkan hasil karya dan kreativitas masing-masing.
Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Bapak Irdiansyah, S.Sos., M.M. mengapresiasi kegiatan ini. Menurutnya, ajang kreativitas ini melatih anak untuk tampil percaya diri, komunikatif, kolaboratif, dan kreatif.
"Anak yang kita didik saat ini ialah pemilik masa depan Tana Tidung. Pemilik masa depan memiliki empat kemampuan. Yaitu kemampuan untuk berpikir kritis, berpikir kreatif, bekerja sama dengan orang lain, dan berkomunikasi dengan baik. Empat kemampuan ini perlu dilatih sejak dini. Salah satunya melalui Panen Karya dan Pentas Seni" jelasnya.
Ia pun berpesan agar seluruh satuan PAUD di Tana Tidung melakukan hal serupa. Tidak hanya di Kecamatan Sesayap. Sehingga terjadi pemerataan kualitas pendidikan di Tana Tidung. Diharapkan Sekolah Penggerak dan sekolah lainnya agar memberikan pendampingan kepada PAUD yang masih membutuhkan. Dengan semangat kolaborasi, maka terwujud PAUD Berkualitas di Tana Tidung.